Jumat, 20 September 2024 |  

Penilaian Sumatif Akhir Tahun (SAT) Menjadi Salah Satu Indikator Kenaikan Kelas Peserta Didik X dan XI

  • Admin Website
  • Disukai 5
  • Dibaca 748 Kali

Tak terasa pembelajaran tahun 2023-2024 sudah sampai dipenghujung tahun, tibalah saatnya peserta didik membuktikan hasil dari proses dengan mengikuti serangkatan kegiatan Sumatif Akhir Tahun (SAT) TA. 2023-2024 yang dilaksanakan dari tanggal 3 s.d 13 Juni 2024. Kegiatan tersebut terbagi dua diawali pelaksanaan ujian teori setelah itu dilanjutkan ujian praktek produktif Ujian Kompetensi Kejuruan atau yang sering diutarakan UKK. 



Dalam pelaksanaan ujian teori yang sudah-sudah di SMK Al-Muhtadin menggunakan sistem Computer Bast Test (CBT)  tidak lagi menggunakan paper, seiring dengan perkembangan teknologi hnaya bermodalkan laptop atau handphone yang terkoneksi internet peserta didik dengan nyaman melakukan ujian teori tersebut. Keunggulan dari sistem CBT soal yang diinput dan diujikan langsung mendapatkan hasil dan analisis butir setiap soal sehingga memudahkan dewan guru dalam pengolahan nilai tidak harus mengoreksi secara manual. Pada saat pelaksanaanpun peserta didik tidak dapat saling mencontek karena antar perserta didik soal akan otomatis random atau teracak dan peserta didikpun tidak dapat keluar dari aplikasi untuk searcing karena sistem otomatis jika melakukan kecurangan akan terblokir.



Setelah peserta didik melaksanakan ujian terori dilanjut dengan pelaksaan praktek Ujian Kompetensi Kejuruan (UKK) sesuai dengan jadwal perharinya di laboratorium. Para peserta didik juga harus membuktikan bahwa setiap butir soal bisa dipecahkan dalam praktikum, mereka berbekal dari pelajaran selama ini. Terlihat salah satu peserta didik begitu seriusnya melakukan praktek tersebut karena mereka sangkat fokus tidak mau nilai mereka kecil atau akan remedial nantinya.